Karyawan Candi Borobudur Tingkatkan Ketrampilan

Posted by Gilang Biantara Jumat, 29 Juni 2012 0 komentar

Ratusan karyawan Taman Wisata Candi Borobudur (TWCB) mengikuti pelatihan layanan prima untuk meningkatkan kemampuan dan pengetahuan karyawan di bidang pelayanan pariwisata. Pelatihan diselenggarakan oleh Divisi Personalia PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko di ruang Audio Visual kompleks TWCB, Kamis (21/6/2012), dengan pembicara Lusy Laksita.

Pelatihan yang dibuka oleh Direktur Umum dan Personalia PT TWCB, Prambanan, dan Ratu Boko, Retno Hardiasiwi tersebut diikuti oleh 250 karyawan TWCB yang terbagi dalam dua bagian. Karyawan yang mengikuti pelatihan terdiri atas petugas yang berhubungan langsung dengan tamu/wisatawan di lapangan, antara lain petugas loket, petugas keamanan, petugas parkir, dan petugas bagian informasi.

Retno mengharapkan, dengan pelatihan ini, karyawan TWCB sebagai pelaku usaha di bidang jasa pariwisata dapat meningkatkan performa dengan mengutamakan penampilan prima dan sikap ramah untuk melayani tamu.

"Kami harapkan pelatihan ini benar-benar dapat memberikan manfaat bagi karyawan dalam menjalankan tugas dan fungsinya melayani wisatawan yang berkunjung ke Candi Borobudur sesuai dengan prinsip Sapta Pesona," katanya.

Pada kesempatan tersebut, Lusy Laksita membagikan ilmunya, antara lain bagaimana mengelola kepribadian diri, pembawaan diri, sikap tubuh, bagaimana menanggapi dan menyelesaikan komplain tamu, bagaimana berbicara dan berkomunikasi dengan orang lain. 

TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Karyawan Candi Borobudur Tingkatkan Ketrampilan
Ditulis oleh Gilang Biantara
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://puncakdarajat.blogspot.com/2012/06/karyawan-candi-borobudur-tingkatkan.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

0 komentar:

Posting Komentar

recent post

TEMPLATE CREDIT:
Situs Booking Online Hotel di Garut - Original design by Bamz | Copyright of Puncak Darajat.